kreasa.id – Dear Parents, pernahkah terbayangkan ketika berada dalam suatu lingkungan sosial dimana anak akan bertemu dengan para penyandang difabel? kira-kira bagaimana sebaiknya sikap anak? apa yang harus mereka lakukan?
Ternyata cara bersikap dan berempati pada para penyandang difabel tidak hanya penting diketahui oleh orang dewasa tetapi juga anak-anak. Hal ini guna menumbuhkan sikap saling menghormati dan kasih sayang kepada sesama sejak dini.
Lalu bagaimana caranya mengenalkan orang-orang berkebutuhan khusus atau difabel pada anak? Berikut rangkumannya.
- Berikan pemahaman pada anak bahwa tidak ada makhluk hidup yang sempurna karena setiap orang punya perbedaan, kelebihan, dan kekurangan masing-masing. Jelaskan tentang adanya keterbatasan indra, fisik atau mental yang mungkin dimiliki orang lain. Hal ini akan menjadi bagian dari pembelajaran rasa syukur anak atas kondisi yang dimilikinya saat ini.
- Tanamkan pada anak bahwa kekurangan yang dimiliki seseorang bukanlah kelemahan. Setiap orang memiliki cara unik dalam mengatasi kekurangannya masing-masing dan itulah yang menjadi kekuatan mereka. Misalnya orang dengan kursi roda akan tetap bisa beraktivitas atau berpindah tempat dengan caranya sendiri. Lain halnya dengan orang tuna wicara yang memiliki cara unik berkomunikasi yakni melalui bahasa isyarat.
- Buku dan film adalah media belajar yang atraktif. Ajari anak lewat buku-buku atau film-film yang mengangkat cerita tentang difabel. Dari cerita, gambar maupun audio visual maka anak dapat dengan mudah mengenali penyandang difabel dan akan mencontoh bagaimana sebaiknya bersikap ketika bertemu dengan mereka.
- Penting untuk mengajari anak menghargai dan berempati dengan para penyandang difabel, bukan untuk mengasihani apalagi mengejek. Ajarkan anak tentang kesetaraan dan tolong menolong. Apabila ada penyandang difabel dilingkungannya, ajak mereka untuk melakukan aktivitas bersama-sama (inklusi).
- Beri dorongan pada anak untuk tetap berinteraksi dengan penyandang difabel yang ada dilingkungannya. Dengan membiasakan anak bergaul dengan para difabel maka mereka akan belajar untuk menghargai nilai pertemanan tanpa membeda-bedakan.
- Ajarkan etika pada anak untuk menghormati atau tidak menganggu alat bantu yang digunakan penyandang difabel. Jelaskan pada mereka bahwa alat bantu tersebut sangat berharga dan penting untuk membantu mereka beraktivitas.
Yuk sayangi sesama tanpa membeda-bedakan kekurangan dan kelebihan yang dimiliki setiap orang.
- Follow Instagram Kreasa
- Like Facebook Kreasa
- Subscribe YouTube Kreasa
0 Comments